Logo

Nelayan Bengkulu Bangga Diundang dan Bertatap Muka dengan Gubernur

Gubernur Bengkulu Dr H Ridwan Mukti (kiri batik merah berpeci) bersama keluarga nelayan di Gedung Daerah Bengkulu.
Foto : Jamal/Bengkulu News

Gubernur Bengkulu Dr H Ridwan Mukti (kiri batik merah berpeci) bersama keluarga nelayan di Gedung Daerah Bengkulu. Foto : Jamal/Bengkulu News

bengkulunews.co.id – Dalam rangka menyerukan program kemaritiman, Gubernur Bengkulu Dr H Ridwan Mukti MH menggelar tatap muka dengan keluarga besar masyarakat nelayan provinsi Bengkulu.

Acara digelar di Balai Raya Semarak (rumah dinas gubernur), Minggu (3/4), ini dihadiri ribuan masyarakat nelayan provinsi Bengkulu.

Ketua HSNI Kota Bengkulu Iswandi Ruslan mengatakan, diundangnya keluarga besar nelayan provinsi Bengkulu oleh Gubernur untuk mencanangkan program kemaritiman merupakan suatu kebanggaan baginya dan kawan-kawan nelayan.

“Baru Ridwan Mukti, gubernur yang mencanangkan program kemaritiman. Dan perhatiannya kepada kami masyarakat nelayan juga begitu besar. Semoga program jangka panjang dan jangka pendek bisa mengangkat martabat nelayan provinsi Bengkulu,” kata Iswandi.

Lebih lanjut, kata Iswandi, Nelayan Bengkulu akan menjadwalkan pertemuan untuk berkomunikasi secara rutin. Dengan tujuan menyatukan persepsi dan tujuan, guna mendukung kebijakan dan program Bengkulu bahari.

Tampak hadir saat acara, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bengkulu, Rinaldi, keluarga dan anak-anak nelayan.(122/101)