Logo

Ketua Serikat Pekerja Provinsi Bengkulu Dukung Dempo Xler: Tidak Terkontaminasi Dosa Politik

BENGKULU – Ketua Serikat Pekerja Provinsi Bengkulu, Aizan Dahlan mengaku mendukung penuh pencalonan Dempo Xler dalam Pilkada Gubernur 2024. Ia beralasan, Dempo memiliki segudang pengalaman dan tidak terkontaminasi dosa-dosa politik seperti generasi sebelumnya.

“Yang pertama, dosa politik belum terkontaminasi. Lalu secara politik, pernah menjadi anggota DPRD kemudian membesarkan partai besar. Jadi tidak ada alasan untuk tidak mendukung dia,” ucap Aizan, Kamis (9/05/2024).

Aizan bercerita, Dempo merupakan tokoh muda yang selama ini konsisten mendukung pergerakan pekerja. Contohnya saat para pekerja melakukan aksi ke DPRD untuk menuntut perhatian dari pemerintah.

“Soal ketenagakerjaan ini perhatian dari pemerintah masih kurang. Nah makanya kawan-kawan dulu melakukan aksi beramai-ramai ke DPRD,” ungkapnya.

Ia yakin Dempo memiliki konsep yang jauh lebih baik saat menjabat sebagai gubernur, khususnya soal tenaga kerja rentan dan upah pekerja yang dinilai masih rendah. Dempo juga diharapkan bisa menuntaskan persoalan lain seperti harga komoditas pertanian dan perkebunan di Bengkulu.

“Sekarang ini porsi untuk ketenagakerjaan itu dianggap tidak ada. Nah makanya kita berharap calon muda, Dempo Xler ini memiliki konsep yang lebih baik,” ujarnya.

Sejauh ini, kata Aizan, aktor politik senior sudah melakukan upaya untuk menyelesaikan persoalan di Bengkulu, namun beberapa kali pergantian kepemimpinan, masalah itu masih terjadi. Untuk itu ia meminta generasi muda agar berpikir cerdas dalam memilih pemimpin kedepan.

“Anak-anak kita generasi muda, cobalah berpikir realistis karena ada satu sosok yang nanti akan maju memimpin daerah ini. Dempo, silahkan dicek jejak digitalnya,” demikian Aizan.