Bengkulu News #KitoNian

Jumlah Gempa di Bengkulu Tahun 2022 Menurun, Sebagian Besar Tidak Terasa

Ilustrasi

BENGKULU – Dibandingkan Tahun Lalu Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kepahiang, Anton Sugiarto menuturkan bahwa pergerakan gempa bumi yang terjadi di Provinsi Bengkulu mengalami penurunan.

Setidaknya ada 906 kali gempa bumi yang terjadi di Provinsi Bengkulu sepanjang tahun 2022 dan hanya dirasakan oleh masyarakat sebanyak 58 kali guncangan.

“Kalau dibandingkan tahun lalu, sesar ini menurun dari 1.122 kali menjadi 906 kali guncangan,” kata Anton pada Bengkulunews.co.id Jum’at (30/12/22) siang.

Anton mengatakan, gempa bumi ini disebabkan karena adanya sesar megatrust di dasar laut Bengkulu. Tidak hanya di laut, beberapa daerah seperti Kepahiang dan Lebong menjadi titik gempa bumi darat.

Berdasarkan pantauan BMKG, kekuatan gempa yang terjadi di Bengkulu terbesar berada di skala 6,8 Skala Richter (SR) sepanjang tahun 2022.

“Dalam satu tahun ini, tidak ada gempa bumi yang signifikan. Paling besar itu di 6,8 skala richter,” demikian Anton.

Baca Juga
Tinggalkan komen