Logo

IPSA Berencana Terbitkan Kompetensi Public Speaking untuk Mahasiswa

BENGKULU – Ketua Indonesia Profesional Speaker Asociate (IPSA), Lisa Adhrianti mengatakan akan melakukan pengembangan public speaking, serta meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) baik humas atau protokoler. Ini dilakukan dengan cara menerbitkan sertifikat public speaking.

“Sehingga nanti kami ke depannya akan melaksanakan program kerja yang tadi sudah bisa di support komisi satu DPRD. Pada bulan juli kita akan mengadakan kompetensi  public speaking untuk mahasiswa,” kata Lisa pada Bengkulunews.co.id usai pertemuan bersama Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu, Rabu (07/06/23) siang.

Program tersebut merupakan pertama kalinya bagi IPSA, dalam mengeluarkan sertifikat kompetensi bagi para mahasiswa. Nantinya setelah program kerja tersebut telah terlaksana, akan ada kompetensi-kompetnsi lainnya.

“Tentunya setelah itu kita akan mengadakan kompetensi public speaking untuk umum yang nantinya akan bergelar Certified Public Speaker,” tegasnya.

Selain itu IPSA juga akan mengembangkan Sound Opinion, agar pada pengurus yang tergabung didalamnya dapat menulis opini-opini mereka di media massa. Terutama terkait dengan bidang Kompetensi Public speaking dan pemberantasan hoax.

“Setelah itu juga kami akan  memantapkan peran kolaborasi dan juga koordinasi. Kami akan mengembangkan IPSA sound opinion, jadi pengurus di Bengkulu harus bisa menulis opini-opini di media masa. Terutama terkait dengan bidang kompetensi public speaking dan pemberantasan hoax. Jadi itu tadi pembicaraan kami, dengan moto ya CLEAR (Competens, Royal, Empathy, adaptivef dan Reliable),” demikian Lisa.