Bengkulu News #KitoNian

GMT 9 Maret, BMKG Siarkan Live Streaming Dari Mukomuko

bengkulunews.co.id – Bagi anda yang tak sempat melihat langsung, anda bisa saksikan Gerhana Matahari Total (GMT) 9 Maret nanti melalui Live Streaming. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) akan siarkan online fenomena langka itu.

Streaming yang akan ditayangkan oleh BMKG adalah pantauan dari Mukomuko Provinsi Bengkulu. Karena disanalah titik sempurna GMT 9 Maret nanti. Bulan akan sempurna menutup matahari, sehingga gelap sempurna.

“Masyarakat dapat menikmati detik-detik terjadinya gerhana matahari mulai pukul 06:30 WIB dengan mengakses situs www.media.bmkg.go.id/gmt ” ujar Rahmat Triyono, Kepala Stasiun Geofisika BMKG Padang Panjang, sebagaimana dilansir kantor berita Antara pada Jumat (3/3).

(Baca juga : Bengkulu Wilayah Pertama yang Dilintasi Gerhana Matahari Total (GMT)

Live Streaming disediakan untuk masyarakat dapat mengakses juga menyaksikan proses GMT 9 Maret tanpa melihat langsung ke langit. Sebab, menurut Rahmat melihat dengan kacamata hitam tetap dapat merusak retina mata. Seperti pandangan kabur, bahkan bisa menyebabkan kebutaaan permanen.(122)

Baca Juga
Tinggalkan komen