Logo

Cara Baru Cek Sertifikat Vaksin di SatuSehat

cara cek sertifikat vaksin di satusehat

Peduli lindungi kini bertransformasi menjadi aplikasi satu sehat, kitab isa memperbaharuinya melalui Playstore atau Appstore. Bahkan untuk beberapa pengguna android aplikasi ini terperbaharui secara langsung.

Oleh sebab itu sudah ada perubahan baru dalam pengecekkan sertifikat bahkan fitur-fitur yang berbeda. Untuk pengecekkan sertifikan vaksin sendiri kini ada acara yang berbeda.

Sertifikat vaksin masih menjadi hal yang wajib untuk diperhatikan saat kita mendatangi tempat layanan sosial, sejak menurunnya angka terjangkit covid-19 tidak sedikit layanan sosial yang masih memilih untuk mengecek sertifikat vaksin milik pengunjung.

Tidak hanya pada layanan sosial sertifikat vaksin itu sekarang masih sering dipakai dalam berbagai hal, misal untuk melengkapi syarat administrasi perjalanan atau pekerjaan. Di PeduliLindungi, fitur cek sertifikat vaksin terletak dalam menu “Sertifikat Vaksin” pada halaman awal aplikasi. Sedangkan pada aplikasi satu sehat untuk mengecek sertifikat vaksin tidak lagi pada laman tersebut.

Cara cek sertifikat vaksin di SatuSehat :

  • Buka aplikasi SatuSehat di HP dan pastikan telah login akun.
  • Login bisa menggunakan nomor telepon atau e-mail yang dulu dipakai pada akun PeduliLindungi.
  • Setelah berhasil login, pilih menu “Vaksin dan Imunisasi” yang terletak di halaman awal aplikasi.
  • Lalu, pilih opsi “Vaksin Dewasa” dan klik ikon profil yang tertera.
  • Selanjutnya, bakal muncul halaman berisi daftar sertifikat vaksin digital dari semua tahap yang sudah dilakukan pengguna.

Demikianlah penjelasan cara cek sertifikat vaksi di SatuSehat yang berbeda dengan di PeduliLindungi. Untuk diketahui, Satu Sehat Mobile pada dasarnya aplikasi sistem informasi kesehatan secara umum.

Selain fitur-fitur terkait pengendalian penyebaran Covid-19, Satu Sehat Mobile juga dilengkapi dengan fitur pengelolaan data kesehatan umum seperti penyimpanan data resume atau rekam medis kesehatan pengguna.