Logo

Kopi dan Kalamansi Bengkulu Dipromosikan di CFD Jakarta

JAKARTA – Pemerintah Provinsi Bengkulu menggelar Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Minggu (25/11). Dalam gelaran ini, dua produk unggulan seperti Kopi dan Jeruk Kalamansi dipamerkan kepada para pengunjung.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

“Promosi daerah Provinsi Bengkulu pada CFD ini diselenggarakan dengan maksud mengintegrasikan promosi dan informasi produk unggulan kepada masyarakat Indonesia yang ada di ibu kota. Kedepannya akan dilaksanakan dengan model dan desain lebih menarik,” terang Sekda Provinsi Bengkulu Nopian Andusti.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

Lebih dari itu, tegas Sekda Nopian Andusti, selain dalam rangka memperingati HUT Provinsi Bengkulu Ke-50 dan promosi Visit Wonderful Bengkulu 2020, acara ini juga sebagai bentuk solusi produk UMKM di Bengkulu terkait pemasar.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

Di tempat ini, Empat ribu Cup Kopi siap saji dan empat ribu botol Jeruk Kalamansi siap minum dinikmati bersama para peserta CFD.

“Jadi kegiatan ini juga bisa menjawab kendala para pelaku usaha yang berorientasi domestik, sehingga peluang ekonomi baru semakin terbuka,” imbuhnya.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

Selain promosi produk unggulan daerah yang didukung Bank kebanggaan masyarakat Bumi Rafflesia, Bank Bengkulu, dalam kesempatan ini juga dilaksanakan Senam Bersama, pembagian door prize, penampilan tarian Penja, Menjarah dan Kreasi Musik Dol, Fashion Show dan dance modern bertajuk Kain Besurek, Lomba tabuhan Musik Dol serta pertunjukan sulap.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

Tampak hadir mewakili Gubernur DKI Jakarta, Deputi Bidang Industri, Perdagangan dan Transportasi Prof. Sutanto, serta Putra Putri Batik Nusantara.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

Hal senada diungkapkan Kepala Badan Penghubung Provinsi Bengkulu Feri Ernez Parera. Menurutnya, Promosi daerah bersama masyarakat Bengkulu di jakarta dan dari Bengkulu akan terus dilaksanakan, sehingga produk unggulan dan potensi wisata dan alam Bengkulu bisa go internasional dan mengundang semakin banyak investor.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

“Jadi ketika wisatawan datang ke Bengkulu, mereka sudah tahu produk unggulan apa yang kita miliki. Selain mereka juga tahu harus ke destinasi wisata mana ketika berada di Bumi Rafflesia,” jelasnya.

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta

Disamping itu, tambah Feri Ernez, diharapkan dengan promosi ini, para pelaku UMKM Bengkulu juga bisa mengekspansi produk unggulan tersebut ke luar Bengkulu, dengan memasukkan ke minimarket dan hotel hotel luar Bengkulu seperti di Jakarta ini. Adv

Gebyar Promosi produk unggulan daerah, di area Car Free Day (CFD), kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta