Bengkulu News #KitoNian

Pemkot Siapkan Rumah Singgah Gratis untuk Pendamping Pasien yang Menginap

Foto, Media Center Kota Bengkulu

BENGKULU – Pemerintah Kota Bengkulu menyiapkan rumah singgah secara gratis untuk pendamping pasien yang menginap di rumah sakit di Kota Bengkulu. Rumah singgah ini terletak di bekas gedung OPD di jalan yang sama dengan kediaman Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan yakni Jalan Sidomulyo kecamatan Gading Cempaka.

“Kita menyediakan tempat istirahat yaitu rumah singgah. Terutama bagi warga yang ingin berobat ke Rumah Sakit M Yunus dapat menggunakan rumah singgah sebagai tempat istirahat,” kata Helmi saat peresmian Rumah Singgah Khairunisa, Jumat (22/9/2023).

Rumah singgah ini memiliki 10 ruangan yang dapat menampung 15-30 orang dan memiliki sentra kuliner. Nantinya pemkot masih akan melakukan perbaikan pada empat ruangan secara bertahap. Tempat ini juga telah dilengkapi fasilitas berupa tempat tidur, kipas angin serta dapur.

Helmi mengatkan, tempat ini terbuka bagi siapapun warga Bengkulu yang ingin menginap. Ia tidak membatasi warga yang mau memanfaatkan rumah singgah hanya dari Kota Bengkulu.

“Ketika masuk Kota Bengkulu, walaupun bukan KK kota, merka betul-betul kita layani sepenuh hati,” ujar Helmi.

Sebelumnya, Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi menyebut pembangunan rumah singgah ini dilatarbelakangi keprihatinan pemerintah Kota Bengkulu atas banyak pendamping pasien di rumah sakit yang tidak memiliki tempat menginap.

“Mereka kadang-kadang tidur di lorong rumah sakit, terkadang tidur di masjid, emperan. Nah sebagai bentuk empati, karena mereka berobat di Kota Bengkulu, walikota berinisiatif membuat rumah singgah di kantor Disperdagrin,” kata Dedy, Kamis (15/6/2023).

Baca Juga
Tinggalkan komen