Logo

Berkiprah Untuk Masyarakat dan Memakmurkan Masjid, DMI Kota Bengkulu Dilantik

Pelantikan Pengurus DMI tingkat Kecamatan Kota Bengkulu (FOTO: HUMAS PEMKOT)

Pelantikan Pengurus DMI tingkat Kecamatan Kota Bengkulu (FOTO: HUMAS PEMKOT)

bengkulunews.co.id –  Dewan Masjid Indonesia (DMI) adalah organisasi tingkat nasional dengan tujuan untuk mewujudkan fungsi masjid sebagai pusat ibadah, pengembangan masyarakat dan persatuan umat. Organisasi ini didirikan pada 22 Juni 1972 dengan maksud untuk meningkatkan keimanan, ketaqwaan, akhlaq mulia dan kecerdasan umat serta tercapainya masyarakat adil makmur yang diridhai Allah SWT, dalam wilayah Negara Republik Indonesia.

Di Kota Bengkulu, Kepengurusan DMI tingkat kecamatan, resmi dilantik Jumat pagi (25/03/2016). Pelantikan dilakukan oleh Ketua Umum DMI Kota Bengkulu, H. Shobari, S.Ag di Masjid At Taqwa, Kelurahan Anggut Atas, Kecamatan Ratu Samban itu untuk pengurus masa jabatan 2015-2019.

Dalam sambutannya, H. Shobari berharap kepengurusan DMI kecamatan se Kota Bengkulu dapat berperan memajukan masjid-masjid di Kota Bengkulu. “Ini adalah organisasi sosial, melalui organisasi ini kita harapkan peran masjid-masjid di Kota Bengkulu semakin berkiprah,” kata Shobari.

Sementara, Ketua DMI Provinsi Bengkulu H. Hermandani, MM meceritakan DMI dari masa ke masa. Beliau juga menyampaikan pesan Ketua Umum DMI pusat. Hermandani mengatakan pengurus DMI sudah terbentuk di 109 kecamatan dengan jumlah mencapai 5000-an orang. “Ketua Umum DMI Pusat adalah Wakil Presiden Jusuf Kalla, dan pesan dari beliau bahwa DMI yang ada Provinsi Bengkulu agar mampu berkontribusi dan berkiprah di tengah-tengah masyarakat,” tutur Hermandani.

Asisten I Pemkot Bengkulu Drs. Hilman Fuadi, MM dalam sambutannya meyakini bahwa kepengurusan DMI Kota Bengkulu akan berjalan dengan baik. Karena sejalan dengan program Bengkulu Ku Religius. “Semoga DMI Kota Bengkulu selain mampu berperan memakmurkan masjid, juga menjadi bagian dalam menyukseskan program pembangunan. Terkhusus Bengkulu Ku Religius,” ujarnya.

Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan unsur FKPD, Ketua MUI, dan para camat se-Kota Bengkulu. Pelantikan berlangsung sukses dan Khikmad. Dan semua pengurus DMI yang baru saja dilantik berkomitmen untuk tak bosan dan tak lelah memakmurkan masjid. Masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah namun bisa digunakan sebagai pusat kegiatan sosial kemasyarakatan. (rilis/humas)