Logo

Porbi Provinsi Belum Dapat Perhatian Dinas Pertanian

komunitas-porbi

bengkulunews.co.id – Persatuan Olahraga Pemburu Babi (Porbi ) Provinsi Bengkulu belum mendapat tanggapan yang serius dari Dinas Pertanian Provinsi Bengkulu. Ini dikatakan oleh Ketua Porbi Provinsi Bengkulu, Efendi Agus, pada sambutan di acara pembukaan Wisata Berburu Massal, Sabtu (08/10) rumah makan Riung Gunung, Bengkulu Tengah.

Efendi meyayangkan Dinas Pertanian tidak melirik Porbi. Padahal kegiatan ini adalah kegiatan positif membantu petani mengatasi masalah dengan hama babi. “Tidak ada dukungan, sudah berapa kali kami mengundang rapat terkait kegiatan ini, kadisnya tidak tahu kemana dan tidak ada jawaban bahkan pada acara malam ini pun tidak ada maupun perwakilannya,” kata Efendi.

Acara ini tetap berjalan lancar. Pastinya juga tidak lepas suport dari berbagai pihak. “Acara ini acara besar, maka tidak mungkin menggunakan dana pribadi. Jadi, kami meminta kesemua pihak baik Prmerintah Provinsi Bengkulu maupun Kota dan Kabupaten khusunya Bengkulu Tengah (Benteng) untuk membantu. Alhamdulilah dengan bantuan berupa moril dan materil, acara ini dapat terlaksana,” ujarnya.

Sangat diharapkan Dinas Pertanian Provinsi Bengkulu untuk peka pada kegiatan ini. Karena sangat bermanfaat, bukan hura-hura. Membantu masalah petani dengan hama babi.(cw1)