Logo

Operasi Bibir Sumbing Gratis RSU UMMI Bengkulu Sukses

Kegiatan operasi bibir sumbing yang ditangani oleh dokter-dokter profesional

KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Operasi bibir sumbing Rumah Sakit Umum (RSU) UMMI Bengkulu dalam rangka ulang tahun ke dua yang dijadwalkan, Sabtu (20/5/2017) sukses dilaksanakan tanpa kendala cukup serius.

Direktur RSU UMMI Bengkulu, dr. Syafrudin, mengatakan, pasien operasi bibir sumbing sebanyak 20 pasien. Seluruh pasien ditangani 6 dokter.

Pasien yang ditangani rata-rata dari daerah seperti Seluma, namun ada juga dari Kota Bengkulu.

“Tentunya dengan diadakannnya operasi gratis ini masyarakat dapat tertolong, yang tidak bisa tersenyum jadi bisa senyum lagi,” katanya.

Berhasilnya operasi bibir sumbing ini juga berkat bantuan dari Tim Smile Train, dengan kerja keras dan kerja sama, tentunya dengan moto “Melayani Dengan Hati” RSU UMMI Bengkulu, operasi ini berjalan lancar.(prw/Lena)

Tim foto bersama

Managemen RSU UMMI mengabadikan momen pengabdian ini