Logo

54 Anggota Paskibra Provinsi Bengkulu Dikukuhkan

BENGKULU – Menjelang peringatan upacara detik-detik Proklamasi sekaligus Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun, 54 anggota Pasukan Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Bengkulu melaksanakan pengukuhan.

Pengukuhan tersebut dilakukan langsung oleh Wakil Gubernur Provinsi Bengkulu. Sebelum melakukan pengukuhan segenap tamu undangan dari jajaran pemerintah dan anggota paskibraka Provinsi Bengkulu, melaksanakan upacara.

Kemudian dilanjutkan dengan pemegangan bendera, serta pemasangan lencana atau tanda kehormatan oleh Wakil Gubernur kepada pemimpin upacara yang mewakili anggota paskibraka.

Wakil Gubernur Provinsi Bengkulu, Rosjonsyah menuturkan pengukuhan ke 54 anggota paskibra di harapkan dapat melaksanakan pengibaran merah putih dengan lancar. Selain itu Ia meminta agar pelatih juga dapat memperhatikan kesiapan anggota baik secara fisik maupun sarana prasarana.

“Saya berharap ke depan anak-anak paskibraka dapat diperhatikan langsung oleh para pelatihnya baik secara fisik maupun sarana prasarana. Sehingga meminimalisir kendala, seperti sepatu lepas dan lainnya,”kata Rosjonsyah ketika di wawancara oleh Bengkulunews.co.id Selasa (15/08/23) siang.

Adapun Ia berharap ke depannya anggota paskibra tersebut dapat menjadi orang-orang yang mengharumkan nama Provinsi Bengkulu di Indonesia. Adapun 54 paskibraka tersebut terdiri dari 26 anggota putra dan 28 putri, serta 15 orang pelatih.

Pengukuhan ini dilaksanakan di gedung Balairaya Semarak Bengkulu, berlangsung dari pukul 08.00 hingga selesai. Serta dinadiri oleh jajaran pemerintahan Provinsi Bengkulu.

“Kita juga berharap anak-anak ini dapat mengembangkan sayapnya hingga ke nasional,” demikian Rosjonsyah.