Berita Nasional dan Lokal #KitoNian

Patroli Jalan Kaki, Polres Rejang Lebong Imbau Patuhi Protokol Kesehatan

LOGO BN

Rejang Lebong – Agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan, Jumat (10/7/20) Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu menggelar patroli di pusat-pusat keramaian yang ada di Kota Curup, Kabupaten Rejang Lebong.

Dibawah kendali Satgas Ops Aman Nusa Polres Rejang Lebong, imbauan langsung agar masyarakat menjalankan protokol kesehatan di tengah wabah Covid-19 ini, petugas langsung menyambangi masyarakat dengan berjalan kaki.

Petugas secara humanis mendatangi pedagang dan pembeli yang ada di Pasar Bang Mego, Kota Curup, sembari mengimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

“Kami mengingatkan masyarakat untuk tetap menggunakan masker, menjaga jarak saat beraktifitas, serta sering mencuci tangan sebagai bagian upaya menjaga kebersihan dan mencegah penyebaran virus corona,” ungkap Kapos PAM Iptu Helnita Wati, S.Sos,.

Menurut dia, patroli jalan kaki ini sangat mendapat respon positif dan dukungan dari masyarakat, dan siap mengikuti imbauan pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Dalam kegiatan ini, dirinya juga bersama anggota lainnya yaitu Aipda Berlin, Aipda Pairan, Aipda Nugroho Pratomo, Aipda Bambang, Bripka Yolanda dan Briptu M. Fariz Azim.(rls/Bid Humas Polda Bengkulu)

Baca Juga
Tinggalkan komen