Bengkulu News #KitoNian

Tuan Rumah Pameran GTTGN XXI, Pemprov Matangkan Persiapan

Sekda Provinsi Bengkulu Nopian Andusti (kiri) memimpin rapat pematangan persiapan GTTGN XXI

Bengkulu – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu menjadi tuan rumah Pameran Gelar Teknologi Tepat Guna Nasional (GTTGN) XXI. Memastikan persiapan pameran nasional ini berjalan sesuai rencana, Pemprov menggelar rapat pematangan bersama Event Organizer (EO) di ruang Rapat Rafflesia kantor Gubernur Bengkulu, Selasa (18/6/2019).

Sekda Provinsi Bengkulu Nopian Andusti mengatakan kegiatan yang digelar 21-25 September 2019 mendatang, dikawasan wisata Sport Center Pantai Panjang Bengkulu, ini rencananya akan dibuka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.

Kegiatan ini rencananya akan di gelar pada tanggal 21-25 September 2019 mendatang, dikawasan wisata Sport Center Pantai Panjang Bengkulu. Namun, tidak menutup kemungkinan diwakili oleh Wakil Presiden RI atau menteri, jika Presiden berhalangan hadir

“Biasanya, pada pembukaannya Presiden, bisa saja nanti Wakil Presiden ataupun akan diwakilkan kembali, tapi formatnya biasanya Presiden, kita berdoa mudah-mudahan beliau (Presiden RI) yang membukanya,” kata Sekda saat memimpin rapat.

Dikatakan Sekda, persiapan acara ini secara umum sudah cukup siap, hanya tinggal memoles-moles sedikit.

“Terkait hotel penginapan untuk tamu yang hadir sudah kita hitung dan Insya Allah cukup,” jelasnya,

Ditegaskan Sekda Nopian TTG ini pada dasarnya akan memamerkan Tekhnologi Tepat Guna, serta juga akan diadakan lomba TTG yang akan diikuti peserta dari seluruh Provinsi, tak terkecuali dari Provinsi Bengkulu sendiri.

“Pameran ini betul-betul memamerkan Tekhnologi yang sederhana namun tepat guna, nanti juga akan diadakan lomba TTG dan kita berharap Provinsi Bengkulu meraih juara perrtama,” pungkasnya.

Penulis : Imam Yusup

Baca Juga
Tinggalkan komen